7 Bos Game dengan rupa Menjijikan

Kemunculan karakter bos dalam game memang selalu memberikan tantangan tersendiri bila dibandingkan dengan karakter biasa. Tidak jarang gamer harus memutar otak agar bisa mengalahkannya. 7 Bos Game dengan rupa Menjijikan.

Kini banyak developer yang game berlomba-lomba untuk membuat karakter bos yang memiliki bentuk aneh agar memberikan keunikan tersendiri ketika bertemu dengannya. Meski hanya dalam game, beberapa bos dalam game ini sangat jelek dan menjijikan. Nah apa saja karakter bos yang memiliki bentuk tidak lazim? Yuk kita lihat 7 Bos Game dengan rupa Menjijikan.

7. Mad Midget Five – God Hand

Siapa yang tidak kenal dengan game God Hand? . Game yang sempat populer dikonsol PlayStation 2 ini memang sangat digandrungi oleh gamer Tanah Air. Game bergenre Action Beat’em up buatan Clover Studio ini juga memiliki salah satu bos yang memiliki bentuk tidak lazim, yaitu Mad Midget Five. Bos satu ini mirip seperti grup Power Ranger yang tampil dengan ukuran kecil dan bertingkah laku konyol.

6. Psycho Mantis – Metal Gear Solid

Di game Metal Gear Solid yang pernah rilis di PlayStation juga punya mahkluk mengerikan. Bukan karena penampilannya yang seram, tapi kemampuannya yang menyeramkan. Nama mahkluk tersebut adalah Psycho Mantis. Penampilannya memang terlihat biasa saja ketika menggunakan topeng. Tapi ketika membuka topengnya, wajah Psycho Mantis ternyata sangat buruk dan menjijikan. Selain diceritakan dapat membaca pikiran si tokoh utama Solid Snake. Psycho Mantis juga bisa membaca pikiran pemainnya. Psycho Mantis dapat menebak game yang sedang kalian mainkan dengan membaca data dari Memory Card milik kalian.

5. Iustitia – Bayonetta

Bayonetta memang menjadi salah satu game terbaik milik Nintendo. Namun siapa sangka kalau dalam Bayonetta juga ada sosok bos yang memiliki bentuk tidak masuk akal. Sosok bos bernama Iustitia dalam Bayonetta memiliki bentuk aneh dengan terdapat tiga wajah yang masing-masing memiliki tentakel. Meski terlihat mengerikan, pemain bisa mengalahkannya dengan memotong tentakel tersebut.

4. Gill – Street Fighter III

Dalam seri Street Fighter 3: Third Strike terdapat karakter boss yang sulit dihadapi yaitu Gill. Ia merupakan pemimpin Illuminati yang memiliki kekuatan sangat dahsyat. Serangannya yang cepat sangat sulit untuk ditangkis. Dan untuk menyerang balik dibutuhkan strategi yang matang. Uniknya, Gill memiliki bentuk yang tidak lazim. Dimana ia hanya menggunakan celana dalam, tubuhnya berwarna biru dan merah, dan memiliki potongan rambut ala vokalis band metal.

3. The Zombie Giant Fetus – South Park: The Stick of Truth

South Park: The Stick of Truth menjadi salah satu game yang cukup laris milik Ubisoft. Jangan tertipu dengan gambar kartun yang terlihat lucu. Pasalnya, game ini justru memiliki konten yang tidak layak untuk dimainkan anak-anak. Meski begitu, South Park: The Stick of Truth juga memiliki salah satu bos dengan bentuk aneh. Yaitu Zombie Giant Fetus. Sosok bos ini digambarkan sebagai zombie bayi berukuran raksasa yang baru saja dilahirkan.

2. Mara – Shin Megami Tensei

Atlus memang merupakan developer game-game berkualitas dengan banyak kontroversi yang menyertainya. Salah satu game yang cukup sukses adalah Shin Megami Tensei. Game ini memang cukup unik karena menghadirkan beberapa karakter yang memiliki bentuk aneh. Salah satunya adalah Mara, iblis yang memiliki bentuk seperti kelamin pria.

1. Immoral Beast – Catherine

Catherine merupakan salah satu yang dikembangkan oleh Atlus dan telah rilis pada tahun 2011 lalu. Game ini memang berisikan beberapa adegan kontroversial. Sehingga tidak disarankan untuk dimainkan oleh anak kecil. Selain itu, dalam game ini juga memiliki salah satu bos yang memiliki bentuk aneh. Yaitu Immoral Beast. Bos satu ini memiliki bentuk seperti bokong seseorang yang memiliki mata, hidung, dan mulut.