Manfaat Masker Kopi Untuk Kecantikan

Manfaat Masker kopi

masker kopi
masker kopi

Manfaat Masker kopi

kopi hadir dengan segudang manfaat yang baik bagi kesehatan maupun kecantikan.
secangkir kopi dapat pula menambah semangat dan membuat mata menjadi melek waktu bekerja atau yang lainnya.
Banyak perempuan juga menggunakan kopi sebagai bahan untuk kecantikan Seperti Hawaii, Bali, dan Amerika Selatan selama bertahun-tahun telah mengenal manfaat kopi dan menggunakannya untuk perawatan kecantikan mereka.
Hal ini disebabkan dalam penelitian kandungan yang terdapat pada kopi sangat baik untuk kulit.
Seperti bubuk kopi dapat dipergunakan sebagai bahan dalam sejumlah scrub.
Kopi juga dinikmati untuk spa di salon-salon kecantikan sekarang ini dengan aroma kopi yang sangat istimewa.
Adapula resep yang membantu anda dalam memudahkan membuat produk kecantikan sendiri dirumah. Dibalik semua itu masih banyak manfaat yang lainnya.

Ada juga yng memanfaatkan kopi untuk sebagai pembasmi selulit. Selulit adalah gumpalan lemak yang menyembul dari jaringan ikat yang seharusnya menyelubunginya. Biasanya lemak berada di bawah jaringan ikat tersebut, tetapi karena suatu penyebab, jaringan menjadi agak longgar dan lemak menyembul. Akibatnya ada tampilan kurang indah yang menghiasi tubuh Anda.

Ada juga yang menggunakan kopi untuk krim kulit.
Dan bahan kafein yang terkandung dalam kopi dapat memberikan efek kulit menjadi lembut.
Kafein juga dapat bertindak selaku vasorestrictor yang berarti mengencangkan dan mengecilkan pembuluh darah. Proses ini dapat secara efektif mengurangi munculnya varises.
Dalam penelitian banyak manfaat yang terkandung untuk kulit dan dapat menghidupkan kulit agar tak terlihat kusam.
Adapula yang menggunakan kopi sebagai penghilang bau amis dari ikan, bau bawang putih dan lainnya dengan cara menggosok-gosokkannya pada tangan Anda.

Kopi pun bermanfaat untuk perawatan kecantikan bagi para wanita ( pria pun ternyata boleh juga loh.).

Manfaat Kopi untuk Kecantikan.

Pada Wajah :

1. Menetralkan kulit yang teriritasi
2. Memberi nutrisi pada kulit
3. Menghilangkan bekas jerawat, plek, dan noda hitam pada wajah
4. Mengangkat sel kulit mati dan memperbaiki jaringan kulit yang rusak.

Pada Tubuh

1. Menghilangkan bau badan
2. Menghaluskan kulit
3. Menghilangkan selulit (kulit jeruk)
4. Menyegarkan tubuh dan menghilangkan penat
5. Melarutkan lemak dan membentuk tubuh (body contouring).

“ Kopi bermanfaat sebagai scrub karena bubuknya bisa mengangkat sel kulit mati secara alami, meninggalkan lapisan kulit baru yang lebih sehat dan segar “.

cara membuat masker kopi ialah :

1. Campur bubuk kopi dengan putih telur
campuran ini bermanfaat untuk masker yang mempunyai manfaat sebagai pengelupasan sel-sel kulit mati sehingga kulit terlihat cerah dan dapat menghilangkan garis-garis halus pada wajah juga lhoo..

2. Dicampur dengan pembersih kulit
kopi berperan sebagai scrub dan pembersih wajah sebagai pengangakt kotoran
jadi jika dicampur dengan pembersih wajah maka pembersih itu tidak hanya berperan sebagai pengangkat kotoran namun juga sebagai scrub yang mengangkat sel kulit mati.

3. Campurkan dengan minyak zaitun
Campuran ini bermanfaat untuk melembabkan wajah dan mampu mengurangi jerawat pada wajah.
pakai campuran minyak zaitun dan bubuk kopi pada wajah 15-20 menit.
lalu bilas dengan air bersih

4. Bubuk kopi dan susu
campurkan 3 sendok makan ampas kopi dan sedikit susu sapi murni
campuran ini jangan sampai terlalu cair lalu diamkan beberapa menit dan pijat wajah perlahan
ampai kopi berperan sebagai scrub lalu bilas hingga bersih dan beri pelembab pada wajah agar wajah terlihat tetap lembab.

Cara Menghilangkan Komedo

Cara Menghilangkan Komedo

komedo
komedo

menghilangkan komedo – Komedo adalah masalah klasik yang dialami hampir semua orang. Blackheads dan whiteheads, kalau nggak rajin dibersihkan, bisa membuat tekstur kulit terlihat nggak rata dan memicu jerawat!

Ada banyak banget cara membersihkan komedo, tapi lima metode inilah yang paling sering saya dengar ampuh untuk mengangkat komedo secara maksimal.

1. Mud/clay mask

Peel-off mask berbahan dasar mud atau clay banyak digunakan untuk membersihkan komedo karena fungsinya yang deep cleansing dan membantu merapatkan pori-pori. Tekstur mud mask ini mengering di wajah dan ampuh mengangkat minyak dan kotoran yang menumpuk. Beberapa masker yang jadi favorit FD members adalah Innisfree Super Volcanic Pore Clay Mask dan Kiehl’s Rare Earth Deep Pore Cleansing Masque, dan The Face Shop Blackhead Out White Clay Nose Pack.

2. Acid toner

Acid toner, selain bisa mengangkat sel kulit mati yang menumpuk, juga bisa membersihkan pori-pori dari blackheads maupun whiteheads. Berdasarkan pengalaman pribadi saya, toner yang mengandung BHA (salicylic acid) ampuh banget untuk menghilangkan komedo di hidung. Sama seperti saya, Netta pun setuju kalau BHA toner itu jago banget membersihkan komedo. Produk andalan Netta adalah COSRX Natural BHA Skin Returning A-Sol, yang sempat booming di anak-anak FD.

3. Physical exfoliator

Sama seperti acid toner, fungsi physical exfoliator adalah mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori. Bedanya, physical exfoliator seperti butiran scrub yang pemakaiannya adalah digosok langsung ke kulit. Disebut physical karena kita “menggerus” sendiri sel kulit mati dengan butiran tersebut tanpa bantuan bahan kimia seperti AHA atau BHA.

Sekarang ini, saya lagi suka pakai cleanser Herbalism dari LUSH. Bentuknya seperti adonan yang mirip Play-Doh saat sudah kering (deskripsi macam apa ini? :D) tapi fungsinya kurang lebih seperti scrub yang bisa membersihkan sel kulit mati dan membuat kulit terasa halus. Beneran lho, halusnya langsung terasa bahkan setelah sekali pemakaian. Bonus points: pori-pori pun ikutan bersih.

4. Nose strip

nose strip
nose strip

Jujur, dari pengalaman saya mencoba nose strips, belum ada yang betul-betul bisa mengangkat seluruh komedo secara efektif. Kotoran-kotoran di sekitar hidung lumayan terangkat, sih, namun nggak terlalu manjur untuk blackhead yang bandel. Belakangan ini sih, produk nose strip yang lagi banyak dicoba orang-orang (dan Youtubers) adalah 3-steps blackhead remover, yang bentuknya pun bermacam-macam.

Menurut saya pribadi sih, nose strips dengan tiga langkah ini efeknya nggak begitu jauh dengan nose strips biasa. Ada yang memang daya mengangkat kotorannya lebih baik, tetapi nggak ada yang betul-betul “wah” sampai harus repurchase berkali-kali. Kalian sendiri, ada yang sudah pernah coba 3-steps nose strips ini?

5. Facial

facial
facial

Ugh… I hate facials :( Saya ini culun banget kalau urusan ekstraksi komedo manual menggunakan alat, karena bagi saya ekstraksi manual itu sakit banget dan nggak jarang saya sampai nangis :D Hehehe, lebay, ya? Mendingan jerawatnya disuntik deh, daripada harus ngeluarin komedo pakai alat.

Tapi rasa sakit ekstraksi manual ini tentu ada hasilnya, karena kamu pasti akan keluar dari ruangan facial dengan kulit halus dan bebas komedo. Apalagi kalau facialnya juga ditambah treatment lain seperti masker, mikrodermabrasi, IPL, dan lain-lain.

Kalau kamu memang ada budget untuk rutin pergi ke salon atau beauty clinic untuk membersihkan komedo (dan melakukan skin treatment lainnya) then good for you! Pastikan beauty clinic yang kamu kunjungi terpercaya dan higienis merawat alat-alatnya, ya.

Nah, kalau saya memilih cara nomor tiga untuk membersihkan komedo, kamu pilih yang mana? Ada nggak di antara lima cara ini yang paling ampuh di kulit kamu? Silakan share di bawah, ya!

 

manfaat tomat bagi kesehatan dan kecantikan

Manfaat Tomat bagi kesehatan

manfaat tomat
manfaat tomat
manfaat tomat- Tahukah anda betapa besar khasiat dan manfaat tomat bagi kesehatan kita? Tomat merupakan buah dari tanaman tomat itu sendiri. Tomat memiliki berbagai macam tipe dari ukuran, tekstur hingga warnanya. Tomat kecil yang berwarna merah atau kuning adalah tomat yang paling baik untuk dimakan secara langsung atau bisa juga digunakan untuk keperluan hiasan sebuah tumpeng makanan, bisa juga dibuat minuman juz dan lain sebagainya yang ujung-ujungnya adalah untuk kita makan. Ada juga penggunaan tomat yang diikutkan dalam bumbu sate, bumbu masakan sup, oseng-oseng kangkung dan dapat diolah dalam berbagai jenis makanan sebagai tambahan pelezat makanan.

Mengapa kita perlu mengkonsumsi tomat?

Berbagai penggunaan tomat tersebut dalam kehidupan sehari-hari akan sangat turut membantu kesehatan tubuh kita, ada banyak sekali manfaat dan kegunaan tomat bagi kesehatan, namun pada kesempatan ini hanya akan disampaikan beberpa khasiat dan manfaat bush tomat bagi kesehatan tubuh manusia, yaitu antara lain:

Menghindari dan mencegah stroke

Stroke merupakan penyakit yang mematikan, oleh sebab itu tindakan pencegahan adalah merupakan hal yang paling utama sebelum terjadinya penyakit. Di dalam otak ditemukan zat nutrisi antioksidan yang disebut Lycopene. Hasil dari sebuah studi penelitian yang dipublikasikan dalam sebuah jurnal Neurology menunjukkan bahwa pada pria yang kandungan kadar lycopene tertinggi dalam darah mempunyai risiko 59 persen lebih rendah untuk terserang stroke yang disebabkan karena adanya gumpalan darah, dan 55 persen memiliki resiko yang lebih rendah untuk mengalami stroke jenis apapun, jika dibandingkan dengan pria yang memiliki tingkat kadar lycopene terendah.

Menjaga dan mencegah kanker prostat

Berdasarkan hasil dari sebuah studi penelitian yang bertema tentang pencegahan kanker menunjukkan bahwa tomat dan kedelai mungkin lebih efektif dalam membantu mencegah kanker prostat bila dimakan secara bersama-sama daripada ketika baik dimakan sendiri-sendiri. Para ilmuwan di University of Illinois di Urbana menguji pada hewan ternak tikus untuk mengetahui dan meneliti perkembangan kanker. Pada akhir dari penelitian tersebut, setengah tikus yang di beri makan tomat dan kedelai tidak memiliki lesi kanker di prostat, sedangkan tikus yang tidak makan kedelai dan tomat semuanya menderita dan berkembang kanker prostat.

Mempertahankan otot dan Kesehatan Jantung

Selain dengan olahraga untuk mempertahankan daya tahan dan kekuatan otot tubuh, maka sebagai pelengkak guna menjaga dan mempertahankan kesehatan otot, anda dapat menggunakan buah tomat. Sebuah tomat besar dapat memenuhi sekitar sembilan persen dari kebutuhan kalium harian pada tubuh manusia. Hal ini hampir sama jika anda mengkonsumsi pisang dengan ukuran sedang. (hampir sama dengan pisang menengah).
Kandungan zat nutrisi Kalium yang ada pada tomat sangat penting untuk kinerja fungsi organ jantung, sistem pencernaan dan juga kinerja otot. Para peneliti dari negeri Peneliti dalam penelitiannya menunjukkan bahwa mengonsumsi buah tomat 2-6 kali dalam seminggu dapat mengurangi risiko depresi pada orang tua sebesar 46 persen jika dibandingkan dengan mereka yang mengkonsumsi buah tomat hanya sekali atau kurang dari satu kali dalam seminggu. Orang-orang yang makan dan mengkonsumsi buah tomat secara rutin setiap hari dapat mengurangi risiko depresi sebesar 52 persen. Sedangkan, buah dan sayuran jenis lainnya tidak menunjukkan efek yang sama.

Manfaat Tomat Untuk Kecantikan

Manfaat sayur-sayuran yang kaya akan betakaroten dan vitamin A, memberikan khasiatnya untuk menyehatkan kulit dan rambut, begitu juga pada tomat. Betakaroten, juga ditemukan dalam manfaat ubi jalar dan wortel yang membantu melindungi kulit terhadap kerusakan akibat sinar matahari. Kemudian vitamin A pada tomat sangat baik untuk rambut, seperti berikut :

Mengatasi Kulit Berminyak

  • Pada kulit yang berminyak, beberapa masalah kulit sering muncul. Jerawat dapat dicegah dengan penggunaan masker tomat setiap seminngu dua kali. Kombinasi kasker tomat dan alpukat juga membantu mengatasi komedo karena keduanya bersinergi dengan zat alami anti kuman dan mencegah iritasi pada kulit.
Cara Penggunaan :
  • Iris buah tomat segar seperlunya
  • Tempelkan pada kulit berminyak 10-15 menit
  • Bilas dengan air bersih
  • Lakukan secara rutin pagi dan malam sebelum tidur. Minyak pada kulit akan segera menghilang.
Sebagai Tabir Surya
  • Terik matahari yang secara langsung membakar kulit, dapat dicegah dengan tomat yang dibalurkan pada kulit. Kandungan lycopene di dalam tomat, membuat kulit lebih sensitif terhadap kerusakan sinar UV. Selain itu, bila terjadi peradangan dapat ditambahkan sedikit yogurt pada kulit yang terjadi peradangan.
Cara penggunaan :
  • Jus tomat 1 – 2 buah tanpa air
  • Oleskan pada kulit secara merata sebelum keluar rumah
  • Biarkan 10-15 menit
  • Lalu bersihkan dengan air bersih

Mengatasi Kerontokan Rambut

  • Vitamin A yang terdapat pada tomat, sangat baik menjaga kilauan dan kekuatan rambut. Dan berfungsi nyata juga bagi kesehatan gigi dan tulang. Meskipun tomat memang tidak dapat membantu melebatkan rambut tipis seperti manfaat seledri, tetapi tomat dengan mengkonsumsi tomat, akan membuat rambut terlihat lebih baik.
Cara penggunaan :
  • Jus tomat 1-3 buah sesuai dengan kebutuhan rambut
  • Keramas rambut dengan jus tomat tersebut.
  • Atau Konsumsi tomat mentah secara rutin

Mencegah Jerawat

  • Tomat juga mengandung vitamin E yang dapat digunakan sebagai pencegah jerawat datang kembali di kulit wajah. Penggunaannya cukup mudah yaitu dengan menjadikannya masker seperti halnya manfaat mentimun.
Cara Penggunaan :
  • Iris 1 buah tomat
  • Tempelkan pada kulit wajah tempat jerawat anda.
  • Biarkan 30 menit.
  • Bilas dengan air bersih.
  • Lakukan secara rutin

Mencegah Komedo

  • Komedo merupakan salah satu masalah kulit yang dapat dimanfaatkan dengan tomat. Penyebab utama komedo adalah adanya minyak yang mengendap di kulit wajah. Menjadikan tomat sebagai masker akan sangat efektif mencegah dan menghilangkan komedo.
Cara Penggunaan :
  • Iris 1 buah tomat
  • Tempelkan pada kulit wajah tempat jerawat anda.
  • Biarkan 30 menit.
  • Bilas dengan air bersih.
  • Lakukan secara rutin

manfaat lidah buaya untuk kecantikan dan kesehatan

Manfaat lidah buaya untuk kecantikan

manfaat lidah buaya
lidah buaya

manfaat lidah buaya terletak pada gel yang terdapat pada daunnya yang mengandung berbagai mineral, vitamin, dan senyawa seperti asam amino, lektin, polisakarida, mannas, dan masih banyak lagi. Nggak heran lidah buaya sering dijadikan bahan utama pembuatan kosmetik dan obat-obatan. Lidah buaya juga berfungsi sebagai pereda radang, anti bakteri, anti jamur, dan membantu meregenerasi kulit. Saat ini Ladies dapat merasakan khasiatnya pada kulit wajah dengan menjadikannya ini sebagai masker wajah. Berikut manfaat Aloe vera yang dapat Ladies temukan.

1. Melembabkan dan meremajakan kulit wajah

 

Gel pada daun lidah buaya berfungsi sebagai pelembab alami pada kulit wajah ladies. Bagi ladies yang memiliki kulit kering, kandungan minyaknya akan melembabkan dan meningkatkan kadar minyak pada kulit wajah, menghidrasi kulit, meremajakan kulit, dan membuatnya tampak segar sepanjang waktu.

Untuk meningkatkan kelembapan kulit, Ladies dapat membuat masker lidah buaya. Caranya dengan menghaluskan daun lidah buaya dan menambahkan 2-3 kurma, 3-4 sendok makan perasan jeruk nipis, dan irisan mentimun. Blender hingga tercampur secara merata, kemudian oleskan pada wajah dan diamkan selama 30 menit. Bilas dengan air dingin hingga benar-benar bersih. Maka dengan pemakaian rutin, kulit ladies akan menjadi lembab namun tidak berminyak.

2. Mengobati jerawat dan komedo pada kulit berminyak

Selain melembabkan, gel lidah buaya bersifat anti-mikroba yang membantu melawan bakteri penyebab tumbuhnya jerawat pada kulit wajah ladies dan menghilangkan komedo.Untuk merawat kulit wajah yang berjerawat dan mudah berminyak, Ladies dapat menggunakan olahan masker lidah buaya dengan menggunakan daun lidah buaya dan Madu sebagai bahan utamanya. Pertama, masak daun lidah buaya dan haluskan hingga berbentuk pasta, kemudian tambahkan 3-4 tetes sendok makan madu. Oleskan campuran tersebut secara merata pada kulit wajah dan diamkan selama 15-20 menit. Lalu, bilas hingga bersih dengan air dingin, lakukan secara rutin sehingga jerawat berangsur-angsur menghilang.

Lidah buaya umumnya digunakan sebagai ramuan herbal dan obat-obatan penyembuh luka, serta bahan alami kosmetik dalam perawatan rambut dan kulit seperti dalam bentuk shampoo, sabun mandi, atau lotion. Lidah buaya atau sering disebut dengan nama latin Aloe vera ini memiliki khasiat yang sudah dikenal sejak dahulu untuk mencerahkan dan menyehatkan kulit.

Khasiat lidah buaya terletak pada gel yang terdapat pada daunnya yang mengandung berbagai mineral, vitamin, dan senyawa seperti asam amino, lektin, polisakarida, mannas, dan masih banyak lagi. Nggak heran lidah buaya sering dijadikan bahan utama pembuatan kosmetik dan obat-obatan. Lidah buaya juga berfungsi sebagai pereda radang, anti bakteri, anti jamur, dan membantu meregenerasi kulit. Saat ini Ladies dapat merasakan khasiatnya pada kulit wajah dengan menjadikannya ini sebagai masker wajah. Berikut manfaat Aloe vera yang dapat Ladies temukan.

1. Melembabkan dan meremajakan kulit wajah

Gel pada daun lidah buaya berfungsi sebagai pelembab alami pada kulit wajah ladies. Bagi ladies yang memiliki kulit kering, kandungan minyaknya akan melembabkan dan meningkatkan kadar minyak pada kulit wajah, menghidrasi kulit, meremajakan kulit, dan membuatnya tampak segar sepanjang waktu.

Untuk meningkatkan kelembapan kulit, Ladies dapat membuat masker lidah buaya. Caranya dengan menghaluskan daun lidah buaya dan menambahkan 2-3 kurma, 3-4 sendok makan perasan jeruk nipis, dan irisan mentimun. Blender hingga tercampur secara merata, kemudian oleskan pada wajah dan diamkan selama 30 menit. Bilas dengan air dingin hingga benar-benar bersih. Maka dengan pemakaian rutin, kulit ladies akan menjadi lembab namun tidak berminyak.

2. Mengobati jerawat dan komedo pada kulit berminyak

Selain melembabkan, gel lidah buaya bersifat anti-mikroba yang membantu melawan bakteri penyebab tumbuhnya jerawat pada kulit wajah ladies dan menghilangkan komedo.

Untuk merawat kulit wajah yang berjerawat dan mudah berminyak, Ladies dapat menggunakan olahan masker lidah buaya dengan menggunakan daun lidah buaya dan Madu sebagai bahan utamanya. Pertama, masak daun lidah buaya dan haluskan hingga berbentuk pasta, kemudian tambahkan 3-4 tetes sendok makan madu. Oleskan campuran tersebut secara merata pada kulit wajah dan diamkan selama 15-20 menit. Lalu, bilas hingga bersih dengan air dingin, lakukan secara rutin sehingga jerawat berangsur-angsur menghilang.

3. Mengencangkan dan menunda penuaan pada kulit wajah

Aloe vera memiliki zat antioksidan alami yang mampu menyamarkan garis-garis halus kerutan pada kulit sehingga meremajakannya dan menunda penuaan. Kandungan vitamin E, C, dan beta karotennya juga dapat mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah, menjaga hidrasi kelembapan kulit dan mengencangkannya.

Untuk mengurangi tanda-tanda penuaan pada kulit wajah, ladies dapat mengolah masker lidah buaya dengan ekstrak air bunga mawar. Haluskan daun lidah buaya dan air mawar menggunakan blender, kemudian oleskan merata ke seluruh permukaan wajah, pijat selama 2-3 menit dan diamkan hingga meresap dan mengering selama 15-20 menit. Kemudian bilas dengan air dingin. Dapat juga menggunakan irisan mentimun dan oatmeal untuk menghilangkan sel-sel kulit mati pada wajah, dan mengencangkannya.

4. Mengurangi rasa sakit dan peradangan pada kulit wajah

Sejak dahulu lidah buaya sering digunakan sebagai obat-obatan dan salep pada luka, karena kandungan hormon giberelin dan auksin alaminya yang dapat mengurangi rasa sakit saat terkena luka dan mengurangi peradangan di kulit wajah ladies akibat iritasi, alergi, gigitan serangga atau karena terbakar radiasi sinar UV. Masker Lidah Buaya akan membantu mennyembuhkan lapisan epitel dan jaringan pada kulit yang terbakar sinar matahari serta antioksidan-nya mampu membantu menyembuhkannya dan menumbuhkan kembali sel – sel baru.Untuk menangkal racun penyebab radang di kulit wajah, Ladies dapat mencoba campuran lidah buaya dengan buah mangga dan jus lemon. Potong buang mangga dan tambahkan 2-3 sendok makan perasan jeruk lemon yang kemudian dihaluskan bersama dengan gel lidah buaya. Oleskan dengan merata ke seluruh wajah, dan diamkan hingga 20 menit sebelum di bilas dengan air dingin. Namun, untuk menyembuhkan luka Ladies juga dapat mengoleskan gel lidah buaya langsung pada bagian yang luka, diamkan sekitar 15 menit, kemudian bersihkan.

5. Menghilangkan noda hitam, bekas luka dan bekas jerawat

Selain meredakan luka lecet, masker lidah buaya juga dapat digunakan untuk noda bekas jerawat dan untuk membersihkan pori-pori kulit hingga jaringan terdalam. Terkena sengatan sinar matahari? Masker lidah buaya juga bisa jadi solusinya. Ladies yang tengah melalui masa kehamilan pun dapat menggunakan masker ini untuk membantu menghilangkan stretch marks pada tubuh bagian yang perut yang melar saat masa kehamilan.

6. Membersihkan kulit hingga ke pori-pori

Lidah buaya juga dapat menjadi alternatif pembersih wajah terutama dari bekas makeup dan polusi udara setelah beraktivitas diluar seharian. Untuk membersihkan makeup yang tersisa dan sulit terhapus di wajah, cukup oleskan lidah buaya pada kulit, gosok dengan scrub atau kapas dan makeup akan terhapus dengan bersih.

7. Mencerahkan warna merona di bibir dan mengatasi bibir pecah-pecah

Selain kecantikan kulit wajah, Aloe Vera juga dapat membantu mengatasi masalah bibir pecah-pecah dan membuatnya lembab merona. Cukup campurkan gel lidah buaya dengan vitamin E, dan oleskan pada bibir secara rutin untuk mengembalikan warna cerah bibirmu.

Dengan memanfaatkan bahan alami seperti lidah buaya, Ladies akan mendapatkan manfaat maksimal untuk perawatan terbaik pada kulit wajah Ladies. Tanpa efek samping dan mudah dibuat, masker lidah buaya dapat digunakan setiap hari minimal 2 kali seminggu, dan secara perlahan kulit akan berangsur-angsur menampakkan hasilnya. Selamat mencoba, Ladies!

Manfaat lidah buaya untuk kesehatan

1. Lidah buaya untuk mempercepat penyembuhan luka luar

Aloe vera atau lidah buaya mengandung zat anti-inflamasi yang berguna untuk menyembuhkan luka luar. Dan juga kandungan anti bakteri di dalamnya efektif melawan infeksi yang disebakan oleh bakteri sehingga mempercepat pemulihan luka.

2. Lidah buaya untuk mengatasi iritasi

Kadang tanpa ada sebabnya kulit mengalami iritasi atau radang seperti eksim, psoriasis, atau rosacea. Untuk mengatasi iritasi dan radang tersebut tidak ada salahnya jika Anda mencoba mengobati dengan menggunakan lidah buaya.

3. Lidah buaya untuk meningkatkan kekebalan tubuh

Lidah buaya akan membantu penyerapan vitamin dan mineral yang berguna bagi tubuh secara maksimal sehingga kekebalan tubuh akan meningkat. Anda bisa mengkonsumsi lidah buaya dalam bentuk minuman yaitu jus atau suplemen lidah buaya.

4. Lidah buaya untuk membasmi plak gigi

Lidah buaya yang digunakan sebagai obat kumur untuk mengurangi dan membasmi plak di gigi memiliki efek yang hampir sama dengan chlorhexidine atau obat antiseptik golongan antimikroba.

5. Lidah buaya untuk menjaga kadar asam tubuh

Dengan meminum jus lidah buaya secara rutin, sifat alkalinya akan membantu menjaga kadar asam dalam tubuh atau menyeimbangkan keasaman tubuh.

6. Lidah buaya untuk membantu proses detoksifikasi

Tubuh terkadang membutuhkan waktu untuk mengeluarkan semua racun dalam tubuh atau lebih dikenal dengan proses detoksifikasi. Dengan rajin mengkonsumsi lidah buaya, proses detoksifikasi dalam tubuh akan lebih cepat karena dibantu oleh manfaat lidah buaya itu sendiri.

7. Lidah buaya untuk mengurangi berat badan

Seperti yang telah dibahas pada poin 6, bahwa lidah buaya akan sangat membantu proses detoksifikasi, maka secara langsung juha akan membuat proses metabolisme dalam tubuh meningkat sehingga tidak akan ada timbunan lemak dalam tubuh serta pencernaan akan terjaga kesehatannya.

8. Lidah buaya untuk menjaga kesehatan kardiovaskular

Lidah buaya akan membantu meningkatkan kemampuan difusi sel darah merah serta transportasi oksigen sehingga masalah kesehatan kardiovaskular seperti jantung dapat diminimalisir.

9. Lidah buaya sebagai sumber asam amino

Minuman jus lidah buaya mengandung 7 asam amino dari 8 asam amino yang tidak dapat dihasilkan oleh tubuh secara mandiri. Karena itu, lidah buaya dapat memenuhi kebutuhan asam amino Anda.

10. Lidah buaya sebagai sumber vitamin dan mineral

Seperti yang telah dijelaskan pada bagian pembukaan, banyak sekali kandungan lidah buaya yang berguna bagi tubuh kita. Maka dari itu dengan mengkonsumsi lidah buaya, maka kebutuhan vitamin dan mineral kita akan terpenuhi.

 

cara memutihkan wajah secara alami

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami 

cara memutihkan wajah
cara memutihkan wajah

cara memutihkan wajah Setiap orang pasti menginginkan memiliki wajah putih merona secara alami tak terkecuali pria ataupun wanita. Memiliki wajah putih merona secara alami mampu meningkatkan kepercayaan diri. Banyak cara dilakukan untuk mendapatkan wajah yang putih bersih dengan menggunakan kosmetik yang mengandung bahan dasar alami kimia dan alkohol. Banyak yang berhasil namun banyak juga yang mengalami kerusakan wajah seperti timbulnya flek hitam, timbulnya jerawat berlbebih dan kulit muka yang pucat dan kasar. Hal ini terjadi karena sel kulit wajah tidak cocok dengan kosmetik berbahan dasar kimia tersebut. Nah berikut adalah tips dan cara memutihkan kulit wajah secra alami dan tentunya tidak memiliki efek samping dan aman. Jika anda melakukannya secara teratur maka anda akan mendapatkan wajah anda semakin putih merona secara alami, bersih dan sehat.

Memutihkan Wajah Menggunakan Jeruk Nipis

Jeruk nipis memiliki kandungan antioksidan dan antiseptik yang berguna untuk membunuh bakteri atau kuman dan juga berguna untuk mempercepat pengelupasan sel kulit mati. Selain berguna untuk melenturkan dan mengencangkan kulit, menghilangkan flek hitam diwajah jeruk nipis ini juga berguna untuk memutihkan wajah secara aman. Caranya adalah sebagai berikut:

  1. Belah jeruk nipis dan peras airnya.
  2. Campurkan air perasan jeruk nipis dengan putih telur dan aduk hingga tercampur merata.
  3. Sebelum pemakaian basuh wajah anda menggunakan air hangat yang berguna untuk membuka pori-pori wajah.
  4. Gunakan adonan tersebut untuk masker pada wajah diamkan antara 15-20 mnit atau biarkan sampai kering.
  5. Bilas wajah menggunakan air dingin yang bersih, gunakan cara ini minimal 3 kali/ minggu selama sebulan dan lihat hasilnya.

Memutihkan Wajah Menggunakan Sari Bengkoang
Bengkoang sangat berguna untuk menghilangkan flek hitam, memutihkan wajah serta mengencangkannya karena bengkoang diperkaya dengan kandungan vitamin B1 dan Vit C serta Vit E yang terbukti nyata berguna untuk kesehatan kulit. Cara memutihkan wajah menggunakan sari bengkoang adalah sebagai berikut:

  1. Ambil 1 buah bengkoang, bersihkan kulitnya hingga tinggal daging buahnya saja.
  2. Parut atau haluskan dengan blender hingga menjadi bubur.
  3. Diamkan adonan tadi hingga intinya mengendap, buang airnya.
  4. Gunakan endapan ini untuk masker di wajah dan diamkan hingga mengering.
  5. Bilas menggunakan air bersih.

Memutihkan Wajah dengan Susu
Susu yang diperkaya mineral, protein, vitamin dan nutrisi lain sangat berguna untuk kesehatan dan kecantikan. Selain digunakan pada treatment perawatan wajah untuk memutihkan, susu dipercaya juga untuk memutihkan ketiak dan selangkangan yang hitam secara alami. Untuk memutihkan wajah caranya adalah sebagai berikut:

  1. Siapkan susu kental full cream.
  2. Ambil satu sendok teh saja dan gunakan sebagai masker wajah.
  3. Diamkan selama 10-20 menit lalu bilas mnggunakan air bersih.
  4. Lakukan cara ini rutin menjelang tidur dan anda dapat melihat hasilnya hanya dalam 2 minggu.

Memutihkan Wajah Menggunakan Kentang
Kentang yang diperkaya kandungan antiseptik yaitu zat yang berguna untuk membunuh kuman atau bibit penyakit. Kentang biasanya digunakan untuk mengobati jerawat secara alami. Sedang untuk memutihkan wajah caranya adalah sebgai berikut:

  1. Ambil 1 buah kentang dan bersihkan
  2. Haluskan kentang tadi menggunakan blender atau parut hingga berbentuk bubur.
  3. Bubur kentang tadi tetesi dengan beberapa tetes madu lalu aduk hingga tercampur merata.
  4. Gunakan adonan ini untuk masker wajah dan diamkan hingga mengering
  5. Lakukan cara ini rutin hingga anda dapat melihat hasilnya.